13 Contoh Tema Karnaval 17 Agustus yang Unik dan Kreatif

Jelajahi 13 tema karnaval 17 Agustus yang unik dan kreatif. Dapatkan ide-ide segar untuk merayakan hari kemerdekaan dengan penuh warna!

Setiap peringatan kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus, karnaval atau pawai budaya menjadi salah satu yang paling ditunggu-tunggu oleh warga. Itu karena tema karnaval 17 Agustus biasanya berganti-ganti dan sangat menarik untuk disaksikan. 

 

Apalagi pesertanya ada banyak, mulai dari anak-anak sampai orang dewasa sehingga membuat peringatan kemerdekaan semakin meriah. Tidak heran apabila pawai budaya begitu dinantikan oleh masyarakat. Buat kamu yang sedang bingung mencari tema unik untuk karnaval tahun ini, berikut beberapa contoh yang bisa dipertimbangkan.

 

Contoh Tema Pawai Budaya 17 Agustus

 

1. Tema Merah Putih

Selama acara peringatan kemerdekaan, kamu pasti bisa menemukan warna merah dan putih di setiap penjuru negeri. Mengingat bahwa kedua warna ini dipilih sebagai warna bendera Indonesia. Bahkan tidak hanya sebagai simbol visual semata, merah yang melambangkan keberanian dan putih yang melambangkan kesucian membuatnya memiliki makna filosofis yang mendalam.

 

Jadi kamu bisa memilih tema merah putih untuk pawai budaya tahun ini. Tema tersebut cukup mudah diikuti oleh para peserta karnaval, sehingga tidak akan memberatkan bagi setiap warga yang ingin ikut. Misalnya mereka bisa menggunakan kaos merah dengan celana putih. Tampilan kasual seperti itu juga akan membuat peserta nyaman selama karnaval berlangsung.

 

2. Tema Pahlawan Nasional

Apabila tema merah putih dirasa sudah terlalu mainstream, kamu bisa mencoba ide yang lebih kreatif seperti tema pahlawan nasional. Dengan memilih tema ini, kamu bisa cosplay atau meniru tokoh pahlawan di masa lampau. Misalnya RA Kartini, Ir. Soekarno, Mohammad Hatta, Cut Nyak Dien, dan lain-lain. 

 

Pemilihan tema tersebut akan mengajak para peserta karnaval mengenang jasa-jasa para pahlawan terdahulu. Selain itu, kita juga bisa lebih mengenal pahlawan Indonesia yang ada. Karena seperti diketahui bahwa jumlah pahlawan di Indonesia sangat banyak dan masing-masing memiliki jasa kepada negara.

 

3. Tema Superhero Nasional

Selain pahlawan nasional, kamu juga bisa mengusung tema superhero atau tokoh pahlawan fiksi yang asli dari dalam negeri. Tidak kalah dari superhero Hollywood, Indonesia juga punya banyak superhero keren yang wajib diperkenalkan pada anak muda. Misalnya Gundala, Gatot Kaca, Sri Asih, Wiro Sableng, Pendekar Tongkat Emas, sampai Si Buta dari Gua Hantu.

 

4. Tema Pakaian Adat

Melalui pawai budaya 17 Agustus, peserta karnaval dapat menunjukkan indahnya keberagaman Indonesia. Jadi kamu bisa mencoba tema karnaval 17 Agustus tentang pakaian adat. Masing-masing daerah di tanah air memiliki pakaian adat dengan ciri khas tersendiri, seperti baju kurung tanggung dari Jambi, tulang bawang dari Lampung, pakaian lambung dari Pulau Lombok, dan masih banyak lagi.

 

5. Tema Indonesia Tempo Dulu

Karena perayaan kemerdekaan dilakukan untuk mengenang jasa para pahlawan pada masa lampau, maka mengangkat tema tempo dulu tentu sangat relevan. Tema ini akan membawa para peserta sekaligus warga sekitar yang menonton bernostalgia, bahkan menunjukkan bagaimana perkembangan Indonesia dari tahun ke tahun.

 

6. Tema Batik

Batik adalah salah satu warisan budaya Indonesia yang begitu berharga. Oleh karena itu, kamu juga bisa menjadikannya sebagai tema karnaval yang menarik. Perlu diketahui bahwa setiap daerah di Indonesia pun memiliki corak batiknya tersendiri. Jadi jika memungkinkan, peserta karnaval bisa menggunakan batik dengan corak berbagai wilayah.

 

7. Tema Profesi

Tema karnaval 17 Agustus berikutnya yang bisa dicontoh yaitu profesi. Tema ini mengajak para peserta pawai budaya maupun penonton untuk menghargai setiap profesi, yang telah membantu Indonesia berkembang dan lebih maju seperti sekarang. Jadi kamu bisa memakai kostum profesi seperti dokter, TNI, polisi, pilot, petani, dan lain-lain.

 

8. Tema Tokoh Wayang

Wayang adalah seni pertunjukan tradisional asli Indonesia, sehingga hasil seni tersebut tentu patut untuk dilestarikan. Kamu bisa melestarikan dan mengenalkannya pada masyarakat dengan mengusung tema tokoh wayang saat karnaval. Misalnya dengan cosplay sebagai Rama dan Sinta, Arjuna, Srikandi, Semar, Bagong, Petruk, ataupun Cepot.

tema karnaval pakaian wayangContoh tema karnaval 17 agustus menggunakan pakaian ala wayang. | Kredit: Shutterstock

 

9. Tema Keagamaan

Tidak hanya terdiri dari bermacam-macam suku dan ras saja, Indonesia juga terdiri dari berbagai agama. Mulai dari Islam, Katolik, Kristen, Buddha, Hindu, dan Konghucu. Untuk menunjukkan semangat bhinneka tunggal ika, maka kamu bisa mengusung tema keagamaan ini. Namun pastikan pemilihan kostumnya berhati-hati agar tidak sampai menyinggung pihak manapun.

 

10. Tema Sayangi Lingkungan

Kamu juga bisa memilih tema karnaval 17 Agustus seperti satu ini, yaitu mengajak masyarakat untuk lebih menyayangi dan peduli kesehatan lingkungan. Caranya yaitu dengan menggunakan kostum dari bahan-bahan daur ulang. Memang sedikit membutuhkan usaha untuk menyiapkannya, namun tema ini tentunya akan sangat menarik.

 

11. Tema Teknologi

Untuk menunjukkan Indonesia yang sudah berangsur-angsur maju dan lebih modern, kamu pun bisa memilih tema teknologi selama pawai budaya. Guna mendalami tema tersebut, kamu bisa menyiapkan kostum robot atau sejenisnya yang kental akan teknologi modern.

 

12. Tema Hasil Daerah

Supaya lebih meriah, tema hasil daerah nampaknya bisa menjadi ide yang cemerlang. Para peserta karnaval bisa membawa hasil tanam dari berbagai daerah selama pawai budaya. Itu karena setiap daerah di Indonesia memiliki hasil unggulannya masing-masing, seperti daerah Toraja yang terkenal dengan kopi arabika dan robusta.

 

13. Tema Flora dan Fauna

Indonesia memiliki banyak flora dan fauna endemik yang tidak dapat ditemukan di tempat lain di dunia. Kamu bisa memilih tema ini untuk menggalakkan pentingnya menjaga makhluk hidup di sekitar. Dimana para peserta karnaval akan mengenakan kostum dengan nuansa flora dan fauna endemik tersebut.

 

Itu dia beberapa contoh tema karnaval 17 Agustus yang bisa kamu coba baik untuk acara di kantor atau sekolah. Karena sebentar lagi berbagai perayaan kemerdekaan akan diselenggarakan, yuk mulai rencanakan tema karnavalmu dari sekarang!

Selamat merayakan karnaval Agustusan! Untuk membuat perayaan semakin berkesan, tambahkan sentuhan spesial dengan merchandise dari Studiokado. Dari produk custom dengan logo brand Anda hingga pilihan berkualitas yang pasti memikat, kami punya segala yang Anda butuhkan untuk meramaikan suasana.

 

Baca Juga : 

 

 

 

Tarusata - Damira Robusto

Live The Good Life